Eksotisnya Tanjung Karang

Eksotisnya Tanjung Karang


Foto by: soalpalu.com
Pantai Tanjung Karang adalah salah satu tujuan wisata favorit di Sulawesi Tengah. Pantai ini memiliki pasir putih dan alam bawah laut yang indah. Pemandangan indah tersebut seakan tiada berhenti menggoda mata untuk menikmatinya. Pepohonan dan air laut seakan melambai-lambai mengundang wisatawan untuk menikmati keindahan alam tersebut. Objek wisata ini sangat tepat bagi anda yang ingin bersantai bersama orang-orang terdekat atau mencari inspirasi sambil menikmati keindahan alam. Objek wisata ini merupakan tempat yang sempurna untuk melepaskan kejenuhan.


Objek wisata ini berlokasi di Kabupaten Donggala. Lokasi objek wisata Tanjung Karang berjarak 34 km dari kota Palu. Perjalanan menuju Tanjung Karang dapat ditempuh dengan mobil atau motor selama satu jam perjalanan dari Kota Palu. Perjalanan ke Tanjung karang harus ditempuh melalui bukit dan jalanan yang berkelok-kelok. Sepanjang perjalanan dari Palu menuju Tanjung Karang, kita dapat menyaksikan birunya air laut dan pemandangan pegunungan. Kita juga dapat melihat wilayah pesisir bagian barat Sulawesi Tengah yang biasa disebut “Pantai Barat” dengan Kota Palu sebagai titik temunya. Wilayah ini membentuk kawasan perairan yang disebut Teluk Palu     
   
Objek wisata Tanjung Karang terletak di sebelah barat laut Kota Donggala. Objek wisata ini terbilang nyaman untuk dikunjungi. Memasuki areal objek wisata ini, kita akan disambut dengan hamparan pasir putih nan mempesona, birunya laut yang cantik, pohon kelapa yang melambai dan kehidupan nelayan yang menjadi menambah eksotik objek wisata ini. Kumpulan awan-awan yang terhampar di atas pantai akan membuat suasana Tanjung Karang layaknya surga. 

Ada banyak kegiatan yang bisa anda lakukan di Tanjung Karang seperti berenang, snorkling, diving, dan berjemur di hamparan pasir yang putih. Kondisi pantai yang landai dan ombak yang tidak besar sungguh nyaman dan aman bagi anak-anak maupun orang dewasa untuk berenang atau sekedar untuk menikmati keindahan pantai dengan pasir putihnya. Waktu seolah berhenti berputar saat anda berjemur di pinggir pantai. Sunset nya pun tidak kalah cantik. Jadi, siapkan kamera anda untuk mengabadikan momen indah tersebut. 

Berbagai fasilitas ditawarkan demi menunjang kenyamanan pengunjung. Beberapa wahana permainan pun telah tersedia seperti Banana Boat, dan kapal (boat) yang siap mengantar pengunjung atau wisatawan untuk mengitari pantai yang indah ini. Anda juga dapat melakukan kegiatan memancing di tengah laut bersama para nelayan dan bersiap merasakan sensasi tarikan berbagai macam ikan laut yang hidup di kawasan perairan ini. Dengan kisaran harga ratusan ribu rupiah, kapal boat siap disewakan dan mengantar anda.    
 
Selain keindahan panorama pantai yang indah, objek wisata Tanjung Karang juga terkenal akan keindahan alam bawah lautnya. Alam bawah laut Tanjung Karang dihuni ikan endemik seperti ikan badut (clown fish) dan ikan kerapu serta terumbu karang yang berwarna-warni kehidupan alam bawah lautnya sangat dikagumi oleh para wisatawan baik lokal maupun manca negara. Kegiatan menyelam dapat dilakukan pada siang hari maupun malam hari. Alam bawah laut yang cantik ditambah dengan air laut yang jernih akan membuat anda nyaman untuk berlama-lama menikmati keindahannya. 

Di objek wisata ini juga banyak terdapat warung. Warung-warung tersebut menjual aneka menu manakan dan minuman. Anda juga dapat menikmati aneka kuliner lokal khas Sulawesi Tengah seperti Uta Kelo, Uta Dada, Kaledo, Bau Tunu, dan aneka kuliner lokal lainnya. Berbagai macam penganan/kue-kue khas Sulawesi Tengah juga tersedia. Di samping menjual aneka makanan dan minuman, mereka pun menjual aneka cinderamata. Cinderamata tersebut merupakan hasil kerajinan masyarakat sekitar. Cindera mata yang tersedia antara lain kerajinan tempurung kelapa (lampion, pajangan bentuk wajah, dan lain-lain), kerajinan kayu hitam (gantungan kunci, asbak, dan lain-lain), dan berbagai kerajinan tangan lainnya. 

Jika anda ingin menghabiskan waktu lebih lama, anda dapat menyewa salah satu dari puluhan cottage yang berjejer rapi di sepanjang lokasi wisata ini. Cottage tersebut ada yang dikelola oleh masyarakat sekitar dan ada juga yang dikelola oleh orang asing. Masing-masing Cottage menawarkan fasilitas yang beragam dan tarif yang bervariasi bagi pengunjung atau wisatawan. Biaya penyewaan cottage di Tanjung Karang mulai dari Rp 200.000/hari 

Areal wisata yang berlokasi di kabupaten peraih Adipura ini memang nyaman untuk dikunjungi. Pengelolaan yang profesional dan penataan yang baik menjadikan Tanjung Karang sebagai salah satu objek wisata yang menjadi andalan pariwisata Sulawesi Tengah. Keindahan yang ada di objek wisata ini akan memanjakan mata anda dan menyegarkan kembali syaraf-syaraf anda yang tegang akibat rutinitas kerja. Berwisata di Tanjung Karang dapat menjadi pilihan yang pas untuk mengisi waktu liburan anda.

Post a Comment

0 Comments